NHK WORLD > Belajar Bahasa Jepang > Bahasa Indonesia Top > Sensei Oshiete > Kata kerja bentuk TE + KUDASAI (Pelajaran 8)

Sensei Oshiete

Kata kerja bentuk TE + KUDASAI (Pelajaran 8)

Saat Anda meminta seseorang untuk melakukan sesuatu dalam bahasa Jepang, Anda harus mengucapkan kata kerja bentuk TE lalu diikuti KUDASAI (Mohon). Kata kerja bentuk TE adalah bentuk terkonjugasi dari kata kerja yang berakhir dengan TE atau DE.

Misalnya, saat Anda ingin meminta orang lain untuk menghafal sesuatu, Anda mengucapkan bentuk TE dari kata kerja OBOEMASU (menghafal), yaitu OBOETE, dan menambahkan KUDASAI. Kalau disatukan, menjadi OBOETE KUDASAI. Kini mari kita pelajari bagaimana mengubah kata kerja yang berakhir dengan MASU, atau kata kerja bentuk MASU, menjadi bentuk TE, seperti halnya kita mendapatkan bentuk TE pada OBOETE, dari kata kerja OBOEMASU.

Pola dasarnya adalah hanya mengubah MASU menjadi TE. Misalnya, kata kerja yang berarti “makan” adalah TABEMASU. Bentuk TE-nya adalah TABETE. Jadi, TABETE KUDASAI berarti "Mohon atau silahkan makan."

“Melihat” adalah MIMASU. Bentuk TE-nya adalah MITE. Jadi, MITE KUDASAI berarti "Mohon atau silahkan melihat."
“Melakukan” adalah SHIMASU. Bentuk TE-nya adalah SHITE. Jadi, SHITE KUDASAI berarti "Mohon atau silahkan lakukan sesuatu."
“Datang” adalah KIMASU. Bentuk TE-nya adalah KITE. Jadi, KITE KUDASAI berarti "Mohon atau silahkan datang."

Pada dasarnya, Anda bisa mendapatkan bentuk TE dari kata kerja hanya dengan mengubah MASU menjadi TE. Sederhana bukan? Kata kerja yang mengikuti pola ini punya vokal "E" dalam suku katanya persis sebelum MASU. Ini termasuk OBOEMASU (menghafal). Ini juga termasuk sebagian kata kerja yang punya vokal "I" dalam suku katanya persis sebelum MASU, seperti MIMASU (melihat).

Mengenai cara lain untuk membuat kata kerja bentuk TE, kami akan menjelaskannya dalam pelajaran berikutnya. Kata kerja bentuk TE mungkin adalah rintangan pertama dalam mempelajari bahasa Jepang. Mari kita berusaha semaksimal mungkin untuk melewati rintangan ini.
*Anda akan meninggalkan laman NHK