Sensei Oshiete
ICHIBAN (Pelajaran 42)
Saat Anda membandingkan tiga benda atau lebih, ungkapkan yang terbaik dari antaranya dengan mengatakan itu adalah ICHIBAN (terbaik, paling, nomor satu). Lalu, bagaimana cara mengatakan “ini adalah yang paling menarik”? “Menarik” adalah OMOSHIROI. Jadi katakan ICHIBAN OMOSHIROI DESU. Di sini kata sifat, OMOSHIROI, tidak berubah.Tunjukkan kisaran perbandingan dengan partikel DE. Misalnya, “Nomor satu di Jepang” adalah NIHON DE ICHIBAN. Bagaimana mengucapkan “Gunung Fuji adalah yang tertinggi di Jepang”? “Tinggi” adalah TAKAI. Maka itu katakan FUJISAN WA NIHON DE ICHIBAN TAKAI DESU.

Jika Anda membandingkan benda yang baik orang yang berbicara maupun orang yang diajak bicara tengah melihat, gunakan DORE GA (yang mana). Misalnya mau mengatakan “yang mana paling disukai?” “Menyukai” adalah SUKI. Jadi ucapkan DOREGA ICHIBAN SUKI DESU KA.
Jika Anda membandingkan benda-benda yang tidak ada di sekitar Anda, gunakan NANI GA (apa). Jadi, “Apa yang paling disukai?” kalimatnya adalah NANI GA ICHIBAN SUKI DESU KA.

Jika membandingkan tempat, gunakan DOKO GA (di mana).
Dan jika membandingkan tanggal, gunakan ITSU GA (kapan).